Kamis, 06 Oktober 2011

pengertian IP Address, Domain, Name Server

Seluruh komputer di dunia membentuk jaringan luar biasa besarnya yang disebut Jaringan Internet. Dalam jaringan ini setiap komputer berkomunikasi dengan protokol atau aturan TCP/IP. Adanya aturan ini membuat komunikasi bisa terjadi karena setiap komputer menggunakan bahasa yang sama. Aturan ini terdiri dari beberapa layer atau tingkatan, dimana layer TCP dan IP merupakan komponen utamanya. TCP menyangkut tentang cara bagaimana informasi atau data dari komputer Anda di paketkan atau dibungkus beserta cara pengirimannya. Sedangkan IP merupakan metode pengalamatan sehingga antar komputer dapat mengirimkan informasi atau data ke alamat komputer yang benar. Alamat IP adalah 12 digit untuk versi 4. Contoh Alamat IP : 202.123.345.567. Saat ini sedang diperkenalkan Alamat IP versi baru yaitu versi 6. Ini dibutuhkan untuk mengantisipasi kehabisan stok alamat IP, karena dengan semakin banyaknya komputer yang terhubung di Internet maka semakin banyak alamat IP yang diperlukan. Untuk itu diperlukan pengembangan dari Alamat IP menjadi versi 6. Kita bisa mengakses setiap komputer di Internet jika mengetahu Alamat IP komputer tersebut. 
Namun sungguh sulit untuk menghapal alamat IP karena alamat ini berupa angka-angka. Manusia cenderung susah untuk mengingat angka. Untuk itu diperkenalkan suatu sistem Nama Domain atau DNS. Domain dapat diartikan sebagai suatu daerah kekuasaan. Dalam hubungannya dengan Internet maka Nama Domain merujuk pada alamat sebuah website. Contohnya www.yahoo.com, www.google.com, atau www.detik.com. Nama domain ini Anda ketikan dibagian URL atau address bar pada browser Anda ( Internet Explorer atau Mozilla Firefox, dll ). Nama Domain lebih mudah diingat karena merupakan susunan kata yang biasa digunakan dalam percakapan sehari-hari. Tentunya Anda akan lebih mudah mengingat www.yahoo.com, www.google.com atau www.detik.com daripada 209.131.36.158, 208.67.219.230, atau 203.190.241.43. 
Dalam domain tersebut terdapat komponen yang dinamakan name server (NS). Sebenarnya name server ini adalah suatu alamat (kode) untuk menghubungkan domain ke hosting tertentu. Kita bisa memiliki lebih dari satu hosting, misalnya untuk backup data-data web kita. Namun hanya salah satu yang kita gunakan dan memilih salah satu name server sebagai kode untuk menghubungkan domain dan hosting tersebut. Name server diberikan oleh penyedia hosting, jadi setelah kita membeli hosting, kita akan diberi name server dari hosting.

Sumber: 
http://www.sentralmedia.com/index.php/pengertian-singkat-nama-domain
http://diwordpress.com/191/mengenal-cara-kerja-website-domain-hosting-name-server/

0 komentar:

Posting Komentar